Pengertian dan Cara Mendapatkan Airdrop Crypto Untuk Pemula

Pengertian dan Cara Mendapatkan Airdrop Crypto Untuk Pemula

Themarketmogul.comCara mendapatkan airdrop crypto bisa kamu sesuaikan sendiri atas masing-masing metodenya. Sebagai seorang pemula yang ingin sekali mempelajari tentang perdagangan aset digital. Tentunya kamu harus dapat memahami berbagai macam istilah yang seringkali di gunakan. Walau kamu masih awam, mungkin istilah dari Airdrop Crypto menjadi salah satunya yang sering kamu dengar. “ Pernah dengar, tapi gak tau apa maksudnya ! “ Tenang, kamu bisa memahaminya sebentar lagi melalui artikel berikut.

Pengertian Cara Mendapatkan Airdrop Crypto

Airdrop adalah pengiriman aset gratis yang berbentuk kripto baik ke individu ataupun komunitas. Biasanya, penerima akan mendapatkan kiriman berupa aset kriptonya ke dompet elektronik secara langsung. Pembagian aset kripto gratis ini, sudah masuk ke dalam bagian atas strategi pemasaran untuk bisa meningkatkan adanya kesadaran publik akan kehadiran dari produk aset kripto baru. Selain daripada itu, pemberiannya juga memiliki tujuan demi bisa meningkatkan volume trading pada platform exchange saat pertama kali rlis ICO. Apa itu ? Jadi, Initial Coin Offering yang sudah menjadi perusahaan atau penyelenggara yang akan melakukan konfirmasi tanggal ketika ingin melaksanakan airdrop. 

Macam-Macam Cara Mendapatkan Airdrop Crypto

Seperti apa yang bisa kamu ketahui, untuk bisa mendapatkannya tentu saja ada beberapa macam cara yang harus kamu tempuh. Nah, cara-cara tersebut terdiri atas : 

1. Menggunakan Airdrop Standard

Mengenai cara pertama ini, sebenarnya yang paling mudah di bandingkan dengan beberapa macam cara lainnya. Sebagai pengguna, kamu hanya cukup untuk bisa mendaftarkan diri terlebih dahulu. Yakni dengan mengirimkan sebuah nama beserta alamat email saja. Agar sekiranya, bisa mendapatkan notifikasi dari situs penyedia pilihan kamu. Jika ingin mengetahui terkait tentang situs penyedianya, maka kamu bisa berlangganan newsletter terlebih dahulu.

2. Memakai Bounty Airdrop

Selanjutnya, jika kamu ingin mendapatkan airdrop crypto jenis yang satu ini. Maka, kamu d haruskan untuk bisa membuat postngan tertentu, yang mana berisikan tautan situs penyedia airdrop dari sosial media yang kamu punya. Salah satu contoh medianya adalah twitter. Emang, tujuannya untuk apa ? Sudah jelas agar bisa mengajak para followers kamu dalam berpartisipasi serta mendapatkannya. Setelah kamu berhasil dalam menyelesaikan tugas yang sudah di perintahakan sebelumnya. Maka, waktunya bagi kamu untuk bisa menerima aset kripto tersebut.

3. Jenis Holder Airdrop

Mengenai jenis satu ini, holder airdrop mewajibkan bagi kamu untuk bisa menyimpan aset kripto layaknya BTC dan ETH. Nah, Bitcoin juga Ethereum memang biasanya akan tersimpan pada dompet digital kamu. Dengan begitu, kamu akan dengan mudah mendapatkan aset kripto tersebut sesuai daripada rasio yang mana telah di tentukan dar pihak penyedia.

4. Jenis Exclusive Airdrop

Sesuai dari namanya, bahwa airdrop ini tentu saja sangat eksklusif. Kenapa bisa begitu ? Karena, airdrop crypto ini biasanya hanya di bagikan oleh situs web penyedia atau akun medsos yang memang sudah memiliki banyak followers. Jadi, jika kamu merupakan anggota daripada situs webnya. Maka, kamu bisa mendapatkan hak untuk melakukan partisipasi dalam penerima airdrop eksklusif ini !

Kurang lebih, itulah beberapa cara mendapatkan airdrop crypto yang bisa kamu ketahui. Sedangkan untuk menggunakannya, maka kamu harus memakai beberapa cara lainnya. Seperti : memakai media sosial yang aktif, membuat akun MEW dan INDODAX. Mengikuti adanya program Airdrop sampai dengan melakukan penarikan terhadap airdrop. Semoga apa yang tertera dalam artikel ini dapat membantu kamu untuk memahaminya, ya !