Themarketmogul.com – Indikator Forex Paling Akurat. Indikator forex merupakan alat yang di gunakan untuk menganalisis atau memprediksi pergerakan harga mata uang. Hal ini menjadi keahlian dasar yang harus di miliki oleh para trader dalam melakukan hal tersebut. Dengan begitu, trader akan mendapatkan keuntungan yang di harapkan dalam trading forex. Lalu, apa saja rekomendasi indikator tersebut yang akurat di gunakan? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.
Rekomendasi Indikator Forex Paling Akurat
Berikut ini adalah rekomendasi indikator dari trading tersebut yang bisa di gunakan, antara lain:
1. Indikator Moving Average (MA)
Indikator Moving Average merupakan indikator forex yang di gunakan untuk menghitung rata-rata harga dalam periode waktu yang sudah di tentukan. tertentu. Kemudian, Anda dapat melihat pergerakan harga dengan jelas menggunakan indikator MA. Kemudian, apabila harga dalam posisi di atas MA, maka bisa menjadi sinyal pembelian. Sementara itu, harga yang berada di bawah MA dapat di artikan sebagai sinyal untuk membuka posisi jual.
2. Indikator Relative Strength Index (RSI)
Indikator Relative Strength Index merupakan alat yang di gunakan untuk melakukan pengukuran terhadap kekuatan dan kelemahan harga. Kemudian, indikator ini bisa di manfaatkan dalam membantu mengidentifikasi kondisi pasar yang overbought (jenuh beli) atau oversold (jenuh jual). Untuk membaca indikator tersebut dapat menyesuaikan dengan patokan skala dari 0 sampai 100 yang menunjukkan kondisi overbought pada nilai 70. Sementara itu, kondisi oversol berada dalam nilai yang di bawah 30.
3. Indikator Bollinger Bands
Indikator Bollinger Bands merupakan alat yang di gunakan untuk membantu dalam melakukan pengukuran volatilitas pasar. Kemudian, indikator ini terdiri dari tiga garis, mulai dari garis tengah, dua garis di atas dan di bawah garis tengah dalam mengukur deviasi standar dari harga. Selanjutnya, Anda dapat melihat bahwa indikator yang menyempit artinya volatilitas rendah. Sementara itu, indikator tersebut melebar saat dalam posisi volatilitas tinggi. Selain itu, Anda dapat melihat kondisi pasar dalam posisi jenuh atau tidak dengan melihat harga yang berdekatan dari garis atas atau garis bawah. Apabila posisi harga berdekatan dengan garis atas, maka sinyal tersebut berarti membuka posisi jual. Sedangkan, harga yang mendekati garis bawah, maka sinyal untuk membuka posisi beli.
4. Indikator Moving Average Convergence Divergence (MACD)
Indikator Moving Average Convergence Divergence (MACD) merupakan alat yang di gunakan untuk membantu dalam proses identifikasi perubahan harga. Kemudian, indikator tersebut terdiri dari dua garis, yaitu garis MACD dan garis sinyal. Apabila garis MACD memotong garis sinyal dari bagian bawah ke atas, artinya sinyal membuka posisi beli. Sedangkan, garis MACD yang memotong garis sinyal dari bagian atas ke bawah, maka sinyal membuka posisi jual. Hal ini tentunya dapat mempermudah Anda dalam mengidentifikasi tren yang berlangsung dan mengambil keputusan trading dengan tepat waktu.
5. Indikator Stochastic Oscillator
Indikator Stochastic Oscillator merupakan alat yang di gunakan untuk mengidentifikasi kondisi pasar overbought dan oversold. Kemudian, indikator tersebut dapat mengukur posisi harga saat ini yang relatif terhadap harga dalam periode waktu tertentu. Jika garis Stochastic masuk ke dalam wilayah overbought atau di atas 80, menunjukkan bahwa pasar terlalu banyak di beli dan mengalami koreksi harga. Sementara itu, garis Stochastic yang masuk ke dalam wilayah oversold atau di bawah 20, artinya pasar telah terlalu banyak di jual dan mengalami kenaikan harga. Jadi, Anda dapat menggunakan indikator tersebut untuk mengidentifikasi potensi pembalikan harga dan mengambil keputusan trading dengan lebih baik.
Demikian penjelasan menarik tentang 5 rekomendasi indikator forex paling akurat yang bisa digunakan dalam artikel di atas. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan, wawasan dan menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.